Wow wow wow..
Hasil luar biasa di turnamen Prancis Terbuka 2017 (Roland Garros), memang luar biasa. Kejutan terjadi di tunggal putri dengan Jelena Ostapenko (peringkat 47 dunia), yang tidak diunggulkan, tampil sebagai juara. Sementara di nomor tunggal putra, Rafael Nadal memecahkan rekor sebagai peraih gelar juara terbanyak, dengan 10 gelar.
La Decima Nadal

Petenis Spanyol, Rafael Nadal, berhasil juara di nomor tunggal putra Prancis Terbuka 2017 dengan mengalahkan Stanislas Wawrinka (Swiss). Bertanding di di lapangan utama Philippe Chatrier, Minggu (11/06/2017), Nadal tidak peluang banyak kepada Wawrinka dan menang straight set, 6-2, 6-3, 6-1.
Kemenangan ini tentu saja menjadi kado ulang tahun ke-10 terbaik yang diperoleh Nadal karena Nadal juara hampir di setiap tahun sejak pertama kali berpartisipasi di trunamen ini.
Jelena Ostapenko Juara Roland Garros 2017

Siapa sangka petenis non-unggulan asal Latvia, Jelena Ostapenko, bakal menjadi juara di Roland Garros. Bertanding di lapangan utama Philippe Chatrier, Sabtu (10/06/2017), melawan Simona Halep, tidak membuat Ostapenko gentar. Ostapenko meraih gelar juara grand slam pertamanya dengan mengalahkan Halep 4-6, 6-4, 6-3.
Gelar juara ini juga merupakan gelar juara pertama bagi Ostapenko di turnamen profesional WTA. Menjadikan Paris dan turnamen grand slam menjadi tempat pertama untuk meraih gelar juara di turnamen profesional merupakan hal yang istimewa.
Dengan usianya yang baru saja 20 tahun pada tanggal 8 Juni lalu, gelar ini bisa jadi menjadi kado istimewa baginya. Usia yang relatif muda juga menjadikan Ostapenko petenis termuda yang menjuarai turnamen grand slam sejak Svetlana Kuznetsova (berusia 20 tahun) di US Open di tahun 2004.

Fun Facts Roland Garros 2017:
Tunggal Putri
- Gelar Pertama Jelena Ostapenko
Roland Garros merupakan gelar grand slam sekaligus gelar profesional pertama bagi Ostapenko. Tempat yang istimewa untuk meraih gelar pertama. - Gelar Pertama untuk Latvia
Ostapenko merupakan petenis pertama asal Latvia yang berhasil menjuarai turnamen grand slam. - Hadiah Ulang Tahun
Gelar juara di Roland Garros bisa jadi menjadi hadiah ulang tahun terbaiknya. Di tanggal 8 Juni, ulang tahunnya, Ostapenko menang di babak semifinal atas Timea Bacsinszky, asal Swiss, yang juga berulang tahun di tanggal yang sama. - Petenis Kelahiran 90-an
Ostapenko menjadi petenis ketiga kelahiran tahun 1990-an yang berhasil menjuarai turnamen grand slam. Dua petenis lainnya adalah Garbine Muguruza (Spanyol) di Roland Garros 2016 dan Petra Kvitova (Ceko) di Wimbledon 2011 dan 2014. - Hadiah Tunai Lebih Besar dari Penghasilan Sepanjang Karir
Hadiah uang tunai sebesar 2 juta Euro (sekitar 2.2 juta Dolar Amerika) melebihi jumlah pendapatan hadiah tunai Ostapenko sepanjang karirnya sejak menjadi petenis profesional sampai dengan sebelum turnamen di Paris ini. - Peringkat Melejit
Sebagai hadiah lainnya, peringkat Ostapenko dipastikan akan langsung melejit ke peringkat 15 besar WTA pada Senin, pekan setelah Roland Garros berakhir. - Non-Unggulan
Ostapenko menjadi petenis non-unggulan pertama yang menjuarai Roland Garros sejak Gaston Gaudio di nomor tunggal putra pada tahun 2004. Hal ini menjadi yang pertama kalinya terjadi di nomor tunggal putri sejak Margaret Scriven di tahun 1933.
Tunggal Putra
- La Decima
Nadal meraih gelar juara ke-10-nya di Paris tahun ini dari 13 kali berpartisipasi. - Nomor Dua Terbaik Sepanjang Masa
Gelar juara ini menempatkan Nadal di peringkat dua peraih gelar juara grand slam terbanyak sepanjang masa dengan 15 gelar juara, setelah Roger Federer (18 gelar). - Persentase Kemenangan 97,5%
Sejak pertama kali mengikuti ajang ini, Nadal memiliki persentase kemenangan sebesar 97,5%. Rekor ini berdasarkan 79 kemenangan dan 3 kekalahan. - 10 Final = 10 Kemenangan
Dari 10 kali lolos ke babak semifinal dan final, Nadal tidak pernah mengalami kekalahan. Kekalahan Nadal dialami pada babak 16 besar (tahun 2009), babak 8 besar (2015), dan babak 32 besar (2016). - Tidak Kehilangan Satu Set
Nadal bermain sempurna di Roland Garros 2017. Terbukti dengan hasil dari pertandingan setiap babak yang tanpa kalah satu set pun. - 272 Lilin Ditiup
Sudah ada 272 lilin ulang tahun yang ditiup Nadal pada turnamen ini dari 13 kali kesempatan berulang tahun di Paris. 10 diantaranya berkado trofi Philippe Chatrier.
Lain-lain
- Ada tiga finalis yang berulang tahun saat turnamen berlangsung, yaitu Jelena Ostapenko (juara tunggal putri), Rafael Nadal (juara tunggal putra), dan Anna-Lena Groenefeld (runner-up ganda campuran)
- Petenis Indonesia, Angelique Widjaja, pernah menjadi juara Roland Garros di nomor tunggal putri junior pada tahun 2002.
Hasil Final Roland Garros 2017
Tunggal Putra:
Rafael Nadal (SPA) vs Stanislas Wawrinka (SUI) 6-2, 6-3, 6-1
Tunggal Putri:
Jelena Ostapenko (LAT) vs Simona Halep (ROU) 4-6, 6-4, 6-3
Ganda Putra:
Ryan Harrison(USA)/Michael Venus (NZL) vs Santiago Gonzalez (MEX)/Donald Young (USA) 7-6(5), 6-7(4), 6-3
Ganda Putri:
Bethanie Mattek-Sands (USA)/Lucie Safarova (CZE) vs Ashleigh Barty (AUS)/Casey Dellacqua (AUS) 6-2, 6-1
Ganda Campuran:
Rohan Bopanna (IND)/Gabriela Dabrowski (CAN) vs Robert Farah (COL)/Anna-Lena Groenefeld (GER) 2-6, 6-2, 12-10
– Wira Asmo, dari pelbagai sumber